Risma: Surabaya Siap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2021

Regional

Karsa.id – Kota Surabaya digadang-gadang akan menjadi tuan rumah FIFA World Cup U-20 yang akan berlangsung di tahun 2021 mendatang.

Namun sebelum itu, Kota Surabaya akan bidding dengan Brasil dan konsorsium Myanmar dengan Thailand.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyambut baik dan langsung melakukan berbagai persiapan jika nantinya terpilih menjadi tuan rumah FIFA World Cup U-20 di tahun 2021.

Saat menerima kedatangan jajaran Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Ruang Kerja Wali Kota, Balai Kota Surabaya Senin, (26/08/2019).

Risma melakukan penandatanganan persetujuan sebagai host city di ajang bergengsi tersebut.
Persiapan untuk jadi tuan rumah

Pada kesempatan itu, Risma menyampaikan keyakinannya untuk fight dan siap bidding.

Ia memastikan akan menyiapkan berbagai keperluan yang dibutuhkan untuk menjemput FIFA World Cup mendatang.

Mulai dari persiapan lapangan pertandingan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dan beberapa lapangan lainnya untuk berlatih.

“Kami akan fight dengan menunjukkan bahwa Surabaya siap untuk menjadi tuan rumah. Sebab darah yang mengalir warga Surabaya ini adalah darah bola. Jadi mulai anak kecil sampai orang tua pun gila bola,” kata Risma.

Ia menjelaskan, stadion yang dimiliki saat ini sebenarnya sudah berstandar international.

Share this Article